CDC Universitas Andalas

Career Development Center Andalas University
Monday, 20 May 2024

Manajemen Stres Pada Mahasiswa

Lowongan | 25 Nopember 2022 08:20 wib Halo sobat SKU! Yuk baca artikel tentang Manajemen Stres pada Mahasiswa yang ditulis oleh Melsi Oktaviana.

Keluhan karena stres sering terjadi pada mahasiswa. Hal ini biasanya disebabkan karena masalah dalam perkuliahan, masalah keluarga, masalah keuangan, dan faktor lingkungan lainnya. Jika stres itu tidak dikelola dengan baik maka akan memberikan dampak buruk bagi kondisi kesehatan mental, fisik, hingga emosional. Oleh Karena itu pentingnya manajemen  stres untuk mencegah stres berlebihan yang akan berdampak buruk bagi kesehatan mental mahasiswa.

        1.      Pengertian Manajemen Stres

Stres merupakan reaksi seseorang baik secara fisik maupun emosional (mental/psikis) hal ini terjadi ketika adanya perubahan dari lingkungan yang mengharuskan seseorang menyesuaikan diri (KemenkesRI, 2020). Stres adalah respon seseorang dalam menyesuaikan diri dari tuntutan-tuntutan terhadap dirinya. Tuntutan tersebut bisa berupa factual, atau hal-hal baru yang mungkin akan terjadi, tetapi dipersepsi secara aktual. Jika seseorang tidak sanggup mengatasinya maka akan memberikan efek gangguan pada satu atau lebih organ tubuh yang mengakibatkan seseorang tersebut tidak bisa menjalankan pekerjaannya dengan baik (Muslim, 2015).

Jika stress tersebut dibiarkan tidak terkendali maka akan berdampak buruk pada kondisi mental maupun proses perkuliahan bagi mahasiswa. Maka perlu manajemen stress untuk mengendalikan stress berlebihan. Manajemen stress merupakan sebuah cara atau metode yang dilakukan untuk mengelola suasana hati maupun pikiran agar tetap berpikir agar tidak stress berlebihan.

       2.      Mengapa Manajemen Stres itu Penting?

Manajemen stress penting karena dapat mengendalikan diri dari stress berlebihan. Manajemen stress bertujuan untuk memperbaiki kualitas hidup seseorang. Jika seseorang tidak bisa mengelola dan upaya menghadapi stress tersebut maka akan berdampak buruk dan merusak kondisi fisik maupun mental.

       3.      Metode Manajemen Stres

Adapun metode yang bisa dipakai dalam manajemen stress sebagai berikut (Muslim, 2015) :

            1.     Membiasakan diri hidup teratur dan tertib serta menggunakan waktu sebaik mungkin.

         2.  Menghindari membuat beberapa keputusan yang besar yang menimbulkan perubahan besar secara bersamaan:             Misalnya pindah rumah, pindah pekerjaan dan sebagainya. Memberi waktu untuk menyesuaikan diri terhadap                setiap perubahan yang baru sebelum melangkah lebih lanjut.

            3.     Menerima diri sendiri sebagaimana adanya

            4.     Menerima lingkungan sebagaimana adanya

            5.     Mengupayakan bertindak sesuai kemampuan dan minat

            6.     Membuat keputusan yang bijaksana

            7.     Selalu berpikir positif

            8.     Membicarakan persoalan yang dihadapi kepada orang lain yang dapat dipercaya

            9.     Memelihara kesehatan diri sendiri

            10.   Membangun dan membina persahabatan dengan orang lain

            11.   Meluangkan waktu untuk diri sendiri. Jika merasa tegang, tertekan dan lelah perlu istirahat atau rekreasi

           12.   Melakukan relaksasi: melakukan relaksasi selama 10-15 menit setiap hari untuk mengendorkan ketegangan otot             yang diakibatkan oleh stres.

Ditulis oleh Melsi Oktaviana

Akuntansi 2019, Konselor Sebaya Unand



Referensi :

KemenkesRI. (2020, Maret 30). Apakah yang dimaksud Stres itu? Retrieved from https://p2ptm.kemkes.go.id/infographic-p2ptm/stress/apakah-yang-dimaksud-stres-itu#:~:text=Stres%20adalah%20reaksi%20seseorang%20baik,lama%20dapat%20merusak%20kesehatan%20kita.

Muslim, M. (2015). MANAJEMEN STRES UPAYA MENGUBAH KECEMASAN MENJADI SUKSES. ESENSI, Vol. 18 No. 2 / 2015.

Purwoko, S. A. (2022). Metode Manajemen Stres. Retrieved from 6 Tips Manajemen Stres untuk Mental yang Lebih Sehat.


Dilihat 586 kali
Link